Akhir Pekan Menyenangkan di Ciputra Water Park


Akhir Pekan Menyenangkan di Ciputra Water Park

Rencana apa yang sudah Anda buat untuk menyambut akhir pekan besok? Jika berniat menghabiskan akhir pekan di Surabaya, mungkin Ciputra Water Park bisa jadi pilihan. Sensasi seru bermain air bisa Anda dapatkan di sini!

Menghabiskan akhir pekan bersama keluarga sepertinya menjadi kegiatan favorit bagi hampir setiap orang. Pilihan tempat yang seru sangat berpengaruh terhadap kualitas wisata Anda. Di Surabaya, ada Ciputra Water Park yang menyediakan berbagai wahana menarik untuk akhir pekan Anda.

Ciputra Water Park berada di dalam kawasan Citraland Surabaya. Dari situs resminya yang dilihat oleh detikTravel, Kamis (31/5/2012), water park ini buka mulai pukul 13.00 hingga pukul 19.00 pada hari Selasa sampai Jumat. Untuk hari Sabtu, Minggu, dan libur nasional, water park buka lebih awal, yaitu pukul 10.00 hingga 19.00.


Dengan harga tiket sebesar Rp 70.000, Anda sudah bisa menikmati berbagai wahana menarik di sini. Asyiknya, untuk umurnya lebih dari 60 tahun, Anda tidak perlu membayar tiket alias gratis!

Untuk apa ke water park jika tidak mencoba wahana papan seluncurnya. Bermodalkan satu buah ban renang, Anda bisa mulai menaiki anak tangga setinggi 15 meter. Dari puncak menara dengan atap kubah ini, papan luncur akan membawa Anda ke sebuah kolam di bawahnya. Anda akan dibawa meliak-liuk di dalam sebuah terowongan dan tiba-tiba.. "Byur!" Hempasan air di dalam kolam akan menandakan Anda telah sampai di sebuah kolam.

Di kolam lainnya, biarkan anak Anda larut dalam kebahagiaan bersama teman-teman sebayanya. Di kolam dengan kedalaman hanya 40 cm ini, anak-anak bisa bebas berlarian sambil berteriak. Di sini mereka juga bisa bermain papan seluncur mini yang seru. Akan tetapi, jika kolam tersebut dianggap terlalu dalam, Anda bisa menajak si buah hati untuk bermain air di Chimera Pool. Kolam dengan kedalaman 20 cm ini juga dilengkapi dengan air mancur.

Bagi yang senang menantang adrenalin, Anda bisa mencoba wahana baru di Ciputra Water Park, yaitu Racer Slide! Dari papan luncur setinggi 10 meter, Anda akan dibawa ke dalam sebuah kolam dengan kecepatan 70 km per jam.

Jika Anda ingin menikmati suasana dengan lebih santai, sepertinya kolam arus di Ciputra Water Park bisa menjadi pilihan. Ajak keluarga Anda untuk mengelilingi water park di kolam berbentuk sungai sepanjang 480 meter.