10 Benda yang Meledak Secara Aneh

10 Benda yang Meledak Secara Aneh

1. 50 Ton Ikan Paus Meledak



 

Ikan paus buat penelitian tiba-tiba meledak di sebuah jalan raya di Taiwan pada tahun 2004, darah dan ususnya pun berhamburan. Ikan paus sperma ini yang ditemukan mati di pinggir pantai dan kemudian dibawa menggunakan truk untuk diteliliti. Paus ini meledak dikarenakan banyaknya gas pada tubuhnya akibat pembusukan, darahnya membasahi beberapa mobil yang berada di sekitar daerah itu, berat ikan paus ini adalah 50 ton dan memiliki panjang 55 kaki.

2. Rokok Meledak



 

Seorang lelaki bernama Andi Susanto dari Indonesia kehilangan 6 gigi dan mendapat 51 jahitan pada mulutnya setelah rokok yang dihisapnya meledak. Orang tsb mengatakan, ketika dia mengendarai sepeda motor, rokoknya tiba-tiba meledak. Dia menerima Rp 5 Juta sebagai ganti rugi. Faktanya adalah “Indonesia merupakan pasar terbesar bagi perusahaan rokok di dunia, dengan lebih dari 60 persen pria yang merokok”

3. iPod meledak, hampir melukai gadis berumur 11 tahun dan keluarganya



 

Ken Stanborough dari Liverpool menjatuhan iPod Ellie, Putrinya… dikarenakan iPod itu mendesis setelah 30 detik dijatuhkan, tiba-tiba ada letusan, kepulan asap dan terlempar ke udara setinggi 10 kaki.

4. Laptop meledak saat pertemuan



 

Di sebuah pertemuan di Jepang, laptop Dell tiba-tiba meledak dan terbakar. Untungnya si pemilik laptop tidak meletakkan laptopnya di pangkuannya, melainkan di meja. Setelah meledak, laptop itu kemudian terbakar selama 5 menit. Mereka tidak mengetahui apa penyebab meledaknya laptop tersebut.

5. Toilet meledak, tuntut ganti rugi $10 juta



 

Seorang pria mengalami luka bakar parah setelah sebuah toilet portable meledak setelah dia meletakkan rokok yang menyala. John Jenkins dan istrinya Ramona Jenkins menuntut perusahaan dengan tuduhan kelalaian. Di dalam tuntutan dikatakan wajah, leher, lengan dan tangan Jenkins terbakar setelah rokok dinyalakan dan membuat pipa gas methana di bawah toilet bocor.

6. Kursi Kantor meledak, seorang bocah tewas



 

Seorang bocah berumur 14 tahun di Cina tewas setelah kursi yg dia duduki meledak, dan menyebabkan potongan besi masuk ke duburnya. Ledakan ini terjadi karena adanya gas di tabung pada dasar kursi, kursi yang bisa naik turun itu menghasilkan energi yang sangat besar sehingga menyebabkan kursi itu bisa meledak dan membunuh seorang anak kecil.

7. Permen Karet meledak, membunuh mahasiswa Kimia



 

Seorang mahasiswa jurusan Kimia berumur 25 tahun, bernama Vladimir Likhonos yg berasal dari Ukraina meninggal di rumahnya setelah ledakan besar terjadi di kamarnya. Tampaknya pemuda itu secara tidak sengaja mencelupkan permen karetnya ke dalam kantong plastik berisi bubuk peledak dan langsung memasukkannya ke dalam mulut. Ledakan itu sendiri sepertinya dipicu oleh air liur, sehingga mengakibatkan kematiannya.

8. Handphone meledak, seorang pria di Cina tewas



 

Seorang pria tewas seketika setelah HP-nya meledak, menyebabkan luka serius di lehernya. HP itu meledak setelah baterainya diganti dengan yang baru, kemudian baterai tsb dicharge dan memasukkannya ke kantong baju. Ledakan tsb merupakan ledakan ke sembilan yang terjadi di Cina sejak 2002.

9. Deodorant meledak, melukai remaja di Chili



 

Seorang remaja di Santiago, Chili terluka setelah spray deodorant yang dipakainya di kamar mandi meledak. Remaja tsb kemudian dibawa ke rumah sakit Santiago dengan wajah terkena luka bakar. Langit-langit dan jendela kamar mandinya rusak parah akibat ledakan tersebut. Hati-hati yg pke spray deodoran!

10. Mesin cuci meledak



 

Seorang pria di St.Paul, AS merasa bersyukur masih hidup setelah mesin cucinya tiba-tiba meledak. Penyebabnya adalah kebiasaan pria tersebut memasukkan bensin ke dalam mesin cuci agar pakaiannya bersih. Pria ini telah melakukan hal tsb selama 25 tahun. Caranya dia memasukkan deterjen, air dan bensin untuk menghilangkan noda pada pakaian. DPria ini mengatakan setelah kejadian bola api keluar dari pengering mesin cuci tsb dan mengenai tubuhnya dan membakar kedua tangannya.
Baca Selengkapnya...

Alasan Mengapa Kucing Menoleh Jika Dipanggil Pus

Alasan Mengapa Kucing Menoleh Jika Dipanggil ‘Pus’

Suara ‘pus’ = makan?

Pertanyaan tentang kucing, kenapa kucing akan datang kalau dipanggil ‘pus’? Dan, kenapa semua orang memanggil kucing dengan panggilan ‘pus’? Lebih baik ke pertanyaan yang kedua terlebih dahulu.

Kebanyakan orang akan memanggil kucing dengan panggilan ‘pus’ karena kata ‘pus’ singkat, padat, dan jelas. Namun, kucing itu sendiri tidak tahu bahwa dirinya dinamakan pus atau apa.

Kucing yang sejak lahir sampai dewasa tidak dipanggil ‘pus’ tidak akan mendatangi yang memanggilnya ‘pus’.

Biasanya, orang yang memanggil kucing dengan panggilan ‘pus’ memiliki tujuan memberi makan. Dengan kebiasan orang yang memanggil ‘pus’ terus-menerus ketika memberi makan, maka kucing akan mengetahui bahwa suara ‘pus’ adalah makan.



 

Makan adalah kesenangan bagi kucing. Oleh karena itu, dengan memanggil ‘pus’ maka kucing akan merasa senang dan berharap akan realisasi dari rasa senangnya tersebut yaitu makan. Jadi, kucing yang datang ketika dipanggil ‘pus’ itu adalah kebiasaan.

Andaikan kucing sejak kecil sampai dewasa dipanggil ‘woi’ ketika hendak makan, sangat besar kemungkinannya kucing akan datang ketika dipanggil ‘woi’ meskipun tidak ada makanan.

Tidak heran, kalau ada kucing rumahan yang tidak menengok atau datang jika dipanggil dengan namanya, karena kucing tersebut biasa diberikan makanan begitu saja tanpa ada suara, perintah, atau komando khusus seperti ‘pus’.

Oleh karena itu, bagi yang ingin kucingnya datang ketika dipanggil namanya, harus dibiasakan memanggil namanya ketika diberikan makan.

Kalau sudah terbiasa datang ketika dipanggil, maka coba tanpa makanan. Jika kucing datang, maka elus-eluslah dia supaya dia tetap merasa senang dan disayangi.

Credit: Aprillins

Baca Selengkapnya...

6 Orang yang Mati Karena Ingin Membuktikan Hal yang Gak Penting

6 Orang yang Mati Karena Ingin Membuktikan Hal yang Gak Penting

Sejarah mencatat banyak juga orang-orang yang mempertaruhkan diri mereka untuk membuktikan sesuatu yang mereka percayai.



 

Apa yang sejarah tidak ceritakan adalah bahwa ada beberapa orang yang mencoba mempertaruhkan nyawa mereka hanya untuk membuktikan sesuatu yang tidak berarti bagi siapa-siapa kecuali bagi diri mereka sendiri.

1. Franz Reichelt (1912)

 

Seorang penjahit dari Perancis, dia mencoba membuktikan kalau dengan menggunakan pakaian buatan dirinya, semua orang bisa terjun dengan selamat dari ketinggian manapun.

Lalu dia mencari tempat yang tinggi untuk membuktikan hal tersebut. Karena waktu itu menara eiffel adalah tempat yang paling tinggi, jadi dia memtuskan untuk lompat dari situ.

Namun sayang, apa yang dia pikir akan menjadi percobaan terhebat, justru membuat dia sukses menghantam tanah dan mati seketika.

2. Bando Mitsugoro VIII (1975)

Seorang aktor pemeran kabuki di Jepang yang terkenal pada tahun 1975. Waktu itu dia bersama temannya mampir ke sebuah restoran untuk memesan 4 porsi liver ikan fugu. Dirinya ingin membuktikan bahwa dia bisa makan ikan tersebut dan tetap hidup.

Ikan fugu termasuk makanan yang paling beracun jika disajikan sembarangan. Jangankan empat, makan satu porsi saja bisa membuat Anda mati keracunan.

Setelah 7 jam, Mitsugoro ditemukan tewas, menurut data forensik, Mitsugoro tetap sadar meskipun dalam keadaan sekarat ketika keracunan, dia benar-benar lumpuh sampai akhirnya mati perlahan karena kehabisan nafas.

3. Garry Hoy (1993)

 

Seorang pengacara terkenal di Kanada. Dia memiliki kantor di lantai atas sebuah gedung. Nah yang ingin dia buktikan adalah kalau kaca di kantornya itu anti pecah walaupun dihajar dengan apapun.

Dia pun mencoba usaha pertamanya dengan berlari menghantam kaca. Hasilnya, kacanya tidak pecah! Tapi entah apa yang ada dipikirannya. Dia justru jadi tertantang untuk memecahkan kaca tersebut.

Setelah mundur beberapa langkah, Garry lalu berlari sekencang-kencangnya dan prankk?!! Kaca itu akhirnya pecah! Garry pun dengan bangga membuktikan klo kaca itu ternyata bisa pecah.

Namun sayangnya dia baru sadar klo keberhasilannya itu justru membuat dia kini terjun bebas kebawah dan akhirnya tewas.

4. Jeff Dailey dan Peter Burkowski (1981)

 

Dua sohib ini adalah maniak game arcade Berzerk. Berzek adalah game arcade atau yang lebih kita kenal dengan sebutan dindong ini sempet jadi hit ditahun 1980an. Jeff dan Peter berlomba untuk mencapai skor tertinggi sampai akhirnya . . . .

Jeff ditemukan meninggal karena serangan jantung setelah mendapatkan skor tertinggi 16.660. Peter tidak menyadari apabila tubuh dalam keadaan lemah, video game bisa jadi hal yang sangat ekstrim, dan serangan jantung yang menewaskan Jeff itulah salah satu buktinya.

Setelah 2 tahun kemudian Peter berhasil mengalahkan skor Jeff, namun akibatnya fatal. Karena kelelahan Peter terkena serangan jantung, sama seperti apa yang dialami Jeff. Dan dia pun meninggal.

5. Jennifer Strange (2007)

 

Tahun 2007, sebuah stasiun radio KDND 107.9 di California mengadakan sebuah kontes bertajuk “Hold Your Wee For a Wii”.

Jadi prinsip dasarnya, Anda harus menahan pipis / kencing selama mungkin setelah minum beberapa botol air. Dan sebagai hadiahnya tidak lain adalah konsol Nintendo Wii. Mainan yang lagi menjadi tren pada waktu itu.

Kontes ini menarik perhatian Jennifer, apalagi sebagai seorang ibu yang mempunyai anak. Dirinya berharap, apabila menang Nintendo nya bisa jadi hadiah terbaik buat anaknya. Dia pun mengikuti kontes itu, tapi apa yang terjadi?

Jennifer meninggal karena apa yang disebut dengan “Water Intoxication” atau keracunan air. Jadi karena terlalu banyak air yang masuk kedalam tubuh terjadi ketidak seimbangan elektrolit yang akut di dalam otak.

Dan pada akhirnya Jennifer tidak memenangkan kontes itu, dan semua pihak di radio yang terlibat dari awal, saat itu juga langsung dipecat.

6. Christopher Mccandless (1992)

 

Bagi kalian yang sudah pernah nonton film “Into The Wild” pasti tahu jalan ceritanya. Ada beberapa orang yang punya motivasi untuk hidup di alam bebas, jauh dari peradaban. Dan Chris adalah salah satu orang itu.

Sebenarnya dia orang yang pintar dan bahkan waktu itu dia dapet beasiswa sampai puluhan ribu dollar Tapi entah apa yang ada dipikirannya waktu itu, dia memutuskan untuk membuang hal itu dan mulai menjalani hidup baru di alam bebas tanpa bantuan siapapun. Meninggalkan pendidikan, teman-teman dan bahkan keluarganya sendiri.

Mencoba sesuatu itu boleh, tapi tanpa persiapan yang matang semua itu bisa jadi bencana. Inilah yang terjadi dengan Chris, karena tidak punya pengalaman sama sekali dan juga minimnya peralatan yang dibawa lambat laun dia terdesak dan mulai kelaparan.

Setelah hampir 4 bulan bertahan hidup dengan hanya memakan biji-bijian dari tumbuhan, Chris pun akhirnya tewas karena kelaparan. Dua minggu setelah itu mayatnya ditemukan masih terbungkus selimut tidur oleh 2 orang pemburu yang kebetulan lewat.
Baca Selengkapnya...

Tahun 1898 Heroin Dijual Sebagai Obat Batuk

Tahun 1898 Heroin Dijual Sebagai Obat Batuk

Bayer pertama kali mengembangkan Heroin pada tahun 1898 sebagai obat batuk sirup, Pengembangan dan penemuan ini tak luput dari andil dan peran besar seorang ilmuan yang bernama Heinrich Dreser (1860 – 1924) lahir di Darmstadt, Jerman, pada tahun 1860.Sepanjang kariernya di Bayer antara tahun 1897-1914 Dreser bertugas sebagai seorang peneliti dimana ia bertanggung jawab menguji keamanan dan kemanjuran produk obat baru. Pada masa tersebut Dreser memikul jabatan sebagai seorang Kepala Laboratorium. Yang mana jabatan tersebut memberikan wewenang dalam memutuskan apakah suatu obat layak dipasarkan atau tidak, bersama jabatan tersebut pulalah membawa Dreser pada penemuan Heroin yang sangat spektakuler sekaligus kontroversial.



 

Heroin adalah hasil sintesis diasetilmorfin yang merupakan derivat senyawa morfin. Senyawa diasetilmorfin berbentuk kristal berwarna putih, tak berbau, dan berasa pahit adalah senyawa yang kemudian diketahui cukup berbahaya. Para ahli sains kemudian berlomba-lomba melakukan penelitian untuk mendapatkan obat. Penemuan diasetilmofin oleh ilmuwan Inggris, C. R. Wright, tahun 1874 memberi ilham pada Dreser untuk menciptakan obat baru yang tidak menimbulkan ketagihan tetapi tetap memiliki khasiat sama, yakni sebagai obat penenang (sedatif) dan penghilang rasa sakit. Setidaknya begitulah anggapan Dreser pada saat itu. Yang pada kenyataannya pada saat ini anggapan tersebut salah.



 

Iklan Bayer Heroin tahun 1901

Bayer adalah perusahaan yang pertama kali mensintesis diasetilmorfin menjadi heroin. Pada awal 1898, heroin buatan Dreser itu kemudian diujicobakan pada sejumlah katak dan kelinci di laboratorium. Dreser bahkan mengujicobakannya pada sejumlah pekerja di Bayer. Anehnya, para pekerja justru tak berkeberatan dan merasa senang dengan dilakukannya percobaan itu. Mereka menganggap bahwa obat baru temuan Dreser selalu membuat mereka merasa “heroik”.

Heinrich Dreser, masih merasa belum puas dengan produk baru ciptaannya tersebut. Ia kemudian tertarik untuk mencoba pada dirinya sendiri. Sejumlah hasil mengejutkan ternyata mampu dirasakannya hingga dapat menyimpulkan bahwa produk itu sangat efektif untuk mengobati sejumlah penyakit yang berhubungan dengan pernapasan seperti bronkhitis, asma, dan tuberkulosis (TBC).

Pada November 1898, Dreser mempresentasikan obat temuannya pada Kongres Naturalis dan Dokter Jerman. Ia mengklaim bahwa heroin 10 kali lipat lebih efektif dari obat batuk biasa, namun hanya mengandung sedikit bahan toksik. Obat batuk sirup baru itu juga diklaim Dreser sebagai obat yang lebih efektif dibandingkan morfin sebagai penahan sakit. Dreser menegaskan, obat tersebut sangat aman dikonsumsi walau agak kontroversi pada masa itu.

Nama “heroin” sebagai obat batuk sirup pun kemudian diluncurkan secara resmi oleh Bayer dan mulai dipasarkan untuk khalayak ramai pada tahun 1898. Nama heroin diambil dari bahasa Jerman heroisch yang berarti heroik. Brand heroin yang didengung-dengungkan waktu itu yakni: “Heroin-sang penawar batuk”.

Saking gencarnya Bayer melakukan pemasaran heroin ini, mereka kemudian memberikan contoh produk ini kepada para dokter. Akibatnya, tak sedikit dokter yang meresepkannya untuk para pasien mereka. Heroin pun kemudian berkembang secara luas di lingkungan medis tanpa menyadari bagaimana efek ketergantungan yang dihasilkan produk ini. Melihat fenomena pemasaran yang terus meningkat, Bayer pun terus meningkatkan produksinya dan menjual ke 12 negara lainnya di luar Jerman.

Lama-kelamaan, keganjilan mulai tampak. Para dokter mulai mencatat banyak sekali permintaan pasien akan obat batuk sirup ini meskipun para pasien itu tak memiliki keluhan pada saluran pernapasannya. Sejumlah ilmuwan, dokter, dan para pakar kimia kemudian mendeteksi adanya kandungan obat keras di dalamnya. Mereka menyimpulkan bahwa diasetilmofin yang dikandung heroin mungkin tak seadiktif morfin, namun justru lebih hebat dari itu. Daya ketergantungan heroin dua hingga empat kali lebih kuat dibandingkan morfin! Saat memasuki metabolisme tubuh, zat aktif heroin langsung memasuki aliran darah dan merasuk masuk ke otak hingga menyebabkan sebuah euforia.

Berkaca dari berbagai temuan ilmuwan itu, Bayer kemudian menghentikan produksi dan pemasaran obat batuk sirup heroin pada 1913. Lebih dari itu, Bayer langsung menghapus nama heroin pada daftar obat yang berhasil mereka temukan sekaligus menjadi catatan sejarah kelam bagi perusahaan terkenal itu. Peredaran heroin pun kemudian dilarang secara luas pada tahun 1924.

Credit: Science Of Universe

Baca Selengkapnya...

10 Milyarder Dunia dan Mainannya

10 Milyarder Dunia dan Mainannya


Meski tagihan kartu kredit terus membengkak, masyarakat masih saja membeli barang-barang yang sebenarnya belum terlalu dibutuhkan. Keputusan itu terkadang memberikan sensasi tersendiri bagi pengguna kartu kredit.


Biasanya penyesalan terhadap barang yang dibeli seringkali muncul setelah melihat anggaran yang dimiliki.


Namun, kondisi itu tampaknya tidak berlaku untuk kalangan miliarder. Mereka bisa saja memanjakan keinginannya dan membeli ‘mainan’ yang menarik, meski tidak dibutuhkan. Pembelian itu termasuk mobil antik, pesawat jumbo jet, bahkan kapal luar angkasa.


Seperti dilansir cnbc.com, berikut ini adalah miliarder yang menghabiskan uangnya untuk membeli ‘mainan’ mahal tersebut:


1. Paul Allen



Bill Gates bisa saja memiliki seluruh saham perusahaan Microsoft. Namun, hal itu tidak dilakukannya dan memilih membaginya dengan Paul Allen. Selama ini, Allen memang memegang peran dalam menjalankan operasional perusahaan, sehingga bisa berkembang seperti saat ini.


Allen muncul dengan memberikan nama Microsoft dan dia pula yang membuat kesepakatan untuk mengoperasikan sistem operasi Microsoft di setiap komputer perusahaan yang dibuat IBM.


Dia mundur dari perusahaan pada 2000, namun mengantongi 138 juta saham Microsoft. Saat ini, total kekayaan Allen diprediksi mencapai US$13 miliar (Rp117 triliun).


Dari kekayaannya itu, Allen membeli sebuah kapal pesiar yang diberi nama Octopus seharga US$200 juta (Rp1,8 triliun). Panjang kapal ini mencapai lebih dari 400 kaki dan memiliki fasilitas berupa lapangan basket, kolam air panas, dan tentu saja dua landas pacu helikopter.


2. Paul Ruffin


Pria ini memiliki banyak bisnis mulai dari perjudian, real estate, hingga tambang minyak. Paul Ruffin saat ini tinggal di Las Vegas dan masuk dalam jajaran 400 orang kaya versiForbes. Pada 2008, kekayaannya ditaksir mencapai US$2,1 miliar (Rp18,9 triliun).


Untuk kebutuhan transportasi dari satu tempat ke tempat lainnya, Ruffin menggunakan sebuah pesawat pribadi. Namun, untuk miliarder sekelas Ruffin, pesawat yang dibelinya bernilai US$70 juta (Rp630 miliar) berjenis Boeing 737 Jumbo Jet.


Tak hanya itu, dia menambah dana hingga US$15 juta (Rp135 miliar) untuk mengubah interior pesawat berupa penggunaan jok kulit, dua kamar tidur, dan sistem hiburan bernilai US$1 juta (Rp9 miliar).


3. S Truett Cathy
S Truett Cathy adalah pendiri Chick-fil-A, sebuah perusahaan jejaring makanan bermarkas di College Park, Georgia, Amerika Serikat. Bisnis perusahaannya membuat Cathy menjadi orang kaya dunia dengan nilai kekayaan ditaksir mencapai US$2 miliar (Rp18 triliun).


Mantan tentara Perang Dunia II ini juga terkenal sebagai penggila tokoh-tokoh Superhot. Pada 1992, ketika film Batman Return pertama kali tayang di bioskop, Cathy terkesan dengan kendaraan Batman (Batmobile), dan memutuskan untuk membeli mobil tersebut dengan harga US$250 ribu (Rp2,25 miliar).


4. Hasanal Bolkiah
Selama ini masyarakat dunia mengenal Hasanal Bolkiah sebagai Sultan dari Brunei Darussalam. Rumahnya yang terletak di Istana Nurul Iman tercatat sebagai pemegang rekor tempat tinggal keluarga terbesar di jagat bumi.


Istananya memiliki sekitar 564 lampu hias dengan 51.000 bola lampu, 250 kamar tidur, dan sebuah masjid yang bisa menampung 1.500 jamaah. Di samping istana, Nurul Iman juga memiliki garasi yang mampu memuat 110 kendaraan.


Sultan Bolkiah selama ini terkenal sebagai kolektor mobil dengan memiliki koleksi hingga 1.900 unit. Sejumlah mobil koleksinya di antaranya Bentleys, Ferrari, dan Porsche. Di antara koleksi mobilnya, Star of India yang merupakan mobil merek Roll Royce bertipe convertible menjadi mobil termahal di dunia dengan harga US$14 juta (Rp126 miliar).


5. Roman Abramovich
Pemilik perusahaan investasi Millhouse LLC yang juga pemilik klub sepakbola raksasa asal Inggris, Chelsea, ditaksir memiliki kekayaan lebih dari US$13 miliar (Rp117 triliun).


Abramovich diketahui menghabiskan dana sebesar US$450 juta (Rp4,05 triliun) untuk membeli sebuah kapal yang diberi nama The Eclipse. Kapal ini merupakan yang terbesar di dunia dan memiliki fasilitas mewah yang tak dapat ditemukan di kapal lainnya.


Salah satu fasilitas khusus kapal pesiar Abramovich itu adalah sistem pendeteksi peluru kendali dan kapal selam.


6. Bill Gates



Untuk orang paling terkenal di jagat industri dunia maya, Bill Gates, tidak perlu lagi memperkenalkan diri. Pemimpin Mocrosoft ini telah tercatat sebagai orang terkaya dunia selama 10 dekade. Dia juga memiliki gelar lain yang berkait dengan kekayaannya. Pada Maret lalu, total kekayaan Gates ditaksir sampai US$56 miliar (Rp504 triliun).


Gates selama ini tidak pernah malu untuk membeli barang yang masuk kategori mahal. Salah satu mainan yang dibeli adalah catatan ilmiahmilik Leonardo Da Vinci yang dibeli tahun 1994 senilai US$31 juta (Rp279 miliar). Hebatnya, dia tak hanya menyimpan barang berharga itu untuk dirinya sendiri dan memilih untuk menduplikasikannya dalam bentuk CD seharga US$30 (Rp270 ribu), atau kurang dari 0.0001 persen dari harga asli.


7. Richard Benson
Pria ini adalah pimpinan dari kelompok usaha Vorgin Group, sebuah perusahaan yang memiliki anak usaha sekitar 400 perusahaan. Salah satunya adalah Virgin Atlantic Airways, Virgin Mobile, dan Virgin Galactic. Perusahaan Virgin Atlantic berdiri pada 2004 dengan menawarkan wisata luar angkasa senilai US$200 ribu (Rp1,8 miliar).


Branson diketahui memiliki malinan, SpaceShipTwo, yang diperkenalkan pertama kali pada festiva NextFest di New York, AS. Pesawat ini memiliki 6 tempat duduk, termasuk kru pesawat. Ketika berada di angkasa, penumpang diberikan kesempatan untuk merasakan bergerak di ruang hampa udara.


Saat ini mainan Branson ini memang belum siap untuk memberikan jasa wisata luar angkasa. Namun jika hal itu terwujud, mainan eksotis milik Branson ini bisa menerbangkan penumpang tujuan London-Sidney hanya dalam 30 menit.


8. Steven Spielberg
Sutradara film Steven Spielberg telah menelurkan berbagai film populer sepanjang masa seperti Jaws, dan The Extra-Terrestrial atau ET. Pada 2001, kekayaan ditaksir mencapai US$3 miliar (Rp27 triliun).


Pada tahun 1982, Spielberg membeli memorabilia film pada sebuah lelang di Southeby senilai US$60.500 (Rp544,5 juta). Mainan memoribilia film Rosebud itu merupakan kepingan film klasik dari Orson Welles berjudul Citizen Kane. Pada saat membeli, film tersebut mencetak rekor pembelian termahal.


9. Mark Cuban
Pria ini adalah pemilik tim basket AS, Dallas Maverick dan juga pemilik Magnolia Pictures dan jejaring bioskop. Mark Cuban juga menyibukan diri dengan menjadi pemilik HDNet, sebuah stasiun televisi yang menyiarkan siaran dengan kualitas high-definition (HD). Pada Maret 2011, total kekayaannya ditaksir mencapai US$2,5 miliar (Rp22,5 triliun).


Pada tahun 1999, Cuban membeli Gulfstream V, pesawat pribadi yang biasanya hanya digunakan untuk perjalan bisnis dan sering digunakan sebagai kendaraan militer. Mainan Cuban itu ditaksir bernilai US$40 juta (Rp360 miliar), dan tercatat dalam rekor dunia Guinnes Book of Records sebagai transaksi e-commercee paling mahal dalam sejarah.


10. Victoria Beckham
Victoria Posh Space Beckham adalah tokoh yang biasa muncul dalam Tabloid. Secara teknik, kekayaan Victoria dan suaminya, David Beckham, memang ditaksir hanya sejumlah US$271 juta (Rp2,44 triliun), atau dibawah US$1 miliar. Namun, kegiatan konsumsi mereka yang sangat mencolok membuat pasangan ini bisa masuk dalam daftar kalangan jet set.


Salah satu konsumsi yang dibeli Victoria ini adalah iPhone berbahan emas. Mainan mahal Posh Spice ini diketahui pada Februari 2011 lalu ketika tertangkap kamera The Daily Mail di Bandara Internasional John F Kennedy, New York, AS. Perangkat teknologi ini berharga dibawah US$36 ribu (Rp234 juta), dan memiliki fasilitas foto yang memasang gambar suaminya sebagai tampilan iPhone-nya.



(cnbc/vivanews)

Baca Selengkapnya...

Wajah Boboho Saat Ini

Wajah Boboho Saat Ini



 

Masih inget gak sama aktor cilik Mandarin tembem dan berwajah lucu ini ?

Dia adalah Hao Shaowen atau yang lebih dikenal dengan nama ‘Boboho’. Sekarang dia udah gede lho.. Dan kabarnya dia lagi konsen sama dunia perkuliahannya.

Huaa.. Jadi ingat dengan zaman SD-SMP dulu, seru-serunya film BoBoHo… Hao Shaowen menjadi pemeran bocah botak dengan senyum khas yang sok tahu dan super jahil dengan nama BoBoHo! Setiap aksinya selalu membuat orang terpingkal-pingkal, dari yang jadi pesilat sampai gayanya yang nyebelin.

Sampai sekarang, sederet film ‘Boboho’ masih teringat. Mulai dari ‘Shaolin Popeye I & II’, ‘Adventure of Treasure Island’, ‘The Marvellous Cook’, ‘Trouble Maker’, sampai ‘Heavenly Legend: Monkey King the Movie’. Gak ketinggalan, salah satu film ‘Boboho’ yang bercerita sedih ‘Grandpa’s Love’, yang dibintangi bersama aktor tampan, Jimmy Lin. Aiihhh, jadi makin kangen nih, sama film-filmnya.

Berhenti Main Film
Anak kecil minta jajan sama orang tuanya itu sih udah biasa. Tapi kalo ada anak kecil ngasih jajan sama ortunya, ini baru luar biasa. Itulah Hao Shaowen, dia udah bisa uang kepada orang tuanya untuk mendapatkan uang jutaan Yuan dari hasil kerja kerasnya di masa kecil. Saking tenarnya, di sepanjang akhir tahun 1990an, mantan bintang cilik ini bisa membeli tiga rumah mewah sekaligus dan mendapat bayaran sebesar 50.000 Yuan di setiap episode TV di Cina Daratan. Fantastis…!!!

Tapi itu cerita lalu. Kabarnya, sekarang Hao Shaowen nggak mau nerusin kariernya sebagai aktor karena penghasilannya nggak sebesar waktu bermain di film ‘Boboho’. Saat ini cowok tambun itu cuma ditaksir 6000 Yuan. Jauh banget kan bedanya? Lain halnya dengan Shi Xiao long, teman ‘Boboho’ kecil waktu sama-sama main film. Masih inget kan? Itu loh, si bocah mungil yang jago kungfu. Setelah lulus di salah satu universitas kenamaan di New York, AS bulan Juni lalu, Shi Xiao Long punya rencana buat bermain film lagi.

 

 

Buat membuktikan kalo dirinya masih mampu, Shi Xiao Long menampilkan wushu saat acara peresmian kelulusannya dengan aksi yang mendebarkan di CCTV Channel. Acara yang lumayan meriah itu disetting ala era tahun 1930an di Shanghai. Shi Xiao Long juga berencana untuk pergi ke Hollywod dan berharap bisa belajar dan kerja bareng sama aktor mandarin kawakan, Jackie Chan dan Jet Li.



Jual Es Krim
Balik lagi ke Hao Shaowen. Meski udah nggak jadi aktor terkenal, Shaowen tetap punya mimpi besar. Sekarang ia lagi sibuk kuliah setelah diterima di Department of Transportation Management of Taiwan’ s Tamkang University beberapa waktu lalu. Di sela kuliahnya, Hao Shaowen sempat bekerja di salah satu toko es krim di kota kecil di Cina selama sebulan. Alasan ia bekerja di sana tentunya bukan untuk dapat es krim gratis, tapi buat nambah biaya kuliah. Dia berjualan es krim sampai pada saat perkuliahannya dimulai.

Selain bekerja, cowok bermuka lebar itu juga ingin mengurangi beban keluarganya. Kini Hao Shaowen dikenal sebagai anak yang berbakti kepada kedua orang tuanya. Alasan lain bekerja sebagai penjual es krim adalah agar lebih paham dalam dunia manajemen bisnis yang akan diperdalam lewat bangku kuliah. Well done!

Entah kenapa Boboho bisa terlempar dari ketenaran seperti ini sekarang. Tapi harus diacungi jempol, sebagai seorang yang pernah merasakan ketenaran di masa kecil, dia tidak malu untuk bekerja di sebuah toko es krim. Sungguh kuat mental Hao Shaowen. Dia nggak peduli akan popularitasnya sebagai artis terkenal untuk menjadi seorang penjual es krim.

Nah, sekarang masih ingatkah Anda dengan gadis bertubuh gempal dan juga ingusan yang menyukai Boboho meski cintanya bertepuk sebelah tangan? Sampai sekarang kita belum dapat informasinya, mungkin dia sekarang sudah menjadi model tinggi langsing dengan paras cantik, siapa yang tahu? :D

(bu/gugling)

Baca Selengkapnya...

Fakta Menarik Tentang Nyamuk

Fakta Menarik Tentang Nyamuk


Apa yang umumnya mengganggu kamu sewaktu tidur? Yang suaranya berdengung di telinga kamu? Hewan kecil yang lincah dan pandai mengelak? Pandai mencari sasaran biarpun di dalam gelap. Dan kenapa kamu selalu gatal dibuatnya?
Nyamuk, demikian serangga yang mengganggu kita karena menghisap darah dan juga menyebarkan penyakit. Tapi mari kita cermati tentang nyamuk ini.




Sebenarnya nyamuk menghisap darah bukan untuk memuaskan nafsu makanannya, mereka lebih selera menghisap madu, nektar dari bunga-bunga, dan juice. Hanya nyamuk betina saja yang menghisap darah, itupun diperlukan karena untuk bertelur mereka membutuhkan banyak protein amino yang terdapat dalam darah.


Darah manusia mengandung sedikit asam amino, nyamuk lebih menyukai darah kerbau atau tikus, tapi kalau ada manusia yang jumlahnya lebih banyak, dan lebih mudah di “gigit”, ya kenapa enggak?


Nyamuk selalu dapat menemukan sasarannya dengan tepat karena mereka “melihat” dengan gerakan, panas tubuh, dan bau tubuh kita. Jadi di kegelapan kamar kamu, walau kamu menutup selimut seluruh tubuh kamu, ujung kaki kamu yang tersembul, atau dengus nafas kamu yang hangat, dapat memberi “tanda” bagi nyamuk tersebut bagwa disana ada sasaran yang siap diserang


Kamu tentu pernah melihat di film-film perang bagaimana seorang tentara mengintai musuhnya dengan “kacamata malam” yang menggunakan “panas” untuk melihat.


Sewaktu nyamuk hinggap di tubuh kamu, dia menempelkan mulutnya yang mirip sedotan (disebut juga PROBOSIS, ingat ini hanya ada di nyamuk betina ya), lalu terdapat “pisau” yang merobek kulit kamu maju mundur, hingga menemukan urat darah, setelah itu baru darah yang ada di hisap.


Oh ya dalam prosesnya, nyamuk juga mengeluarkan air liur yang dapat mencegah darah yang dia hisap membeku (karena kita tahu darah kita akan segera membeku jika terkena udara khan?)




Proses ini berlangsung cepat dan seolah-olah proses yang terjadi adalah nyamuk “menusuk” tubuh kita seperti halnya seorang dokter mnyuntikkan jarum suntik, padahal tidak begitu, nyamuk “membedah” kita seperti layaknya dokter bedah yang cepat dan akurat.


Proses penggigitan belum selesai. Setalah nyamuk “kenyang” dia akan mencabut “sedotannya” dan terbang. Air liur yang tertinggal di kulit kita akan merangsang tubuh layaknya ada benda asing yang mengganggu, terjadilah proses yang dikenal dengan alergi, dan yang terjadi adalah bentol-bentol dan gatal.


Nah kamu sudah tau khan proses panjang dari seekor nyamuk yang kebetulan beruntung menggigit kamu? Walaupun nyamuk itu “hanya” membutuhkan darah kamu untuk telur-telurnya, tapi hati-hati, nyamuk itu juga membawa ratusan virus dan parasit dalam tubuh dan moncongnya, yang akan masuk dalam tubuh sewaktu dia menghisap darah kamu.

Baca Selengkapnya...

Sejarah Efek Dahsyat Letusan Gunung Tambora

Sejarah Efek Dahsyat Letusan Gunung Tambora



 

Sebagian dari kita tentu belum tahu kalau Gunung Tambora pernah tercatat sebagai gunung api tertinggi di Indonesia. Itu terjadi sebelum gunung tersebut meletus dahsyat pada April 1815.

Ketika itu puncak Gunung Tambora mencapai ketinggian sekitar 4.300 meter di atas permukaan laut (dpl). Bandingkan dengan daratan tertinggi di Indonesia saat ini, yakni Puncak Jayawijaya, Papua, yang berketinggian sekitar 3.050 m dpl.

Usai Tambora meletus hebat, daratan di bagian puncak itu dimuntahkan ke berbagai arah. Akibatnya, ketinggian gunung api yang masih tersisa tinggal setengahnya, yakni sekitar 2.851 m dpl.

Letusan yang amat mengerikan itu juga menyisakan sebuah kaldera yang sangat besar. Bahkan, menurut catatan, ukuran kaldera tersebut paling luas di Indonesia. Bayangkan, kaldera tersebut memiliki diameter sekitar 7 km, panjang maksimal 16 km, dan kedalaman 1,5 km.

Kini, gunung api yang secara administratif berada di dua kabupaten; Dompu dan Bima, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) itu meninggalkan kisah ajaib, bukan saja di Indonesia namun juga berdampak hingga ke berbagai penjuru dunia.

Sangat Mencekam


Kaldera Gunung Tambora, Foto:NASA

Tragedi itu bermula pada awal April 1815. Ketika itu kawasan di sekitar Gunung Tambora mulai bergetar. Getaran itu semakin menguat pada 10 April 1815, pukul 19.00 waktu setempat. Sejak saat itu hingga lima hari, ledakan Gunung Tambora mencapai klimaksnya.

Pada malam hari, dari kejauhan Tambora memang benar-benar terang benderang lantaran api yang terus memancar dari puncak gunung tersebut. Suasananya sangat mencekam. Gunung itu seolah berubah menjadi aliran api yang sangat besar.

Pada saat bersamaan, letusan itu juga memuntahkan gas panas, abu vulkanik, dan batu-batu ke arah bawah sejauh 20 km hingga ke laut. Desa-desa di sekitar Tambora pun musnah dilalap aliran piroklastik tersebut.

Menurut Haris Firdaus dalam bukunya berjudul Misteri-misteri Terbesar Indonesia (2008), tiga kerajaan kecil hangus dan hancur terkena lahar dan material letusan Gunung Tambora. Ketiga kerajaan itu adalah Pekat yang berjarak sekitar 30 km sebelah barat dari Tambora. Lalu, Kerajaan Sanggar berjarak 35 km sebelah timur Tambora, dan Kerajaan Tambora berjarak 25 km dari gunung tersebut.

Hampir semua penghuni di tiga kerajaan tersebut tewas. Hanya dua orang yang berhasil selamat. Padahal, lokasi ketiga kerajaan itu tadinya sudah diusahakan cukup aman dari dampak letusan gunung api.

Letusan Gunung Tambora juga membawa material longsoran yang sangat besar ke laut. Longsoran itu menimbulkan tsunami di berbagai pantai di Indonesia seperti Bima, Jawa Timur, dan Maluku. Ketinggian tsunami tersebut ditaksir mencapai 4 meter.

Bukan hanya itu, ledakan dahsyat tersebut juga menebarkan abu vulkanik hingga ke Jawa Barat dan Sulawesi Selatan. Bahkan bau nitrat juga tercium hingga ke Batavia (kini Jakarta). Hujan besar disertai jatuhnya abu juga terjadi.

Menurut para geolog, letusan itu merupakan bencana alam terbesar sepanjang sejarah. Bayangkan, dibandingkan dengan letusan Gunung Krakatau yang terjadi pada Agustus 1883, ledakan Gunung Tambora lebih dahsat empat kali lipatnya.

Letusan Gunung Tambora itu terdengar hingga ke Pulau Sumatera, Makassar, dan Ternate sejauh 2.600 km. Abunya juga diterbangkan sejauh 1.300 km dengan ketinggian 44 km dari permukaan tanah. Volume debu ditaksir mencapai 400 km3.

Saking tebalnya debu-debu yang berterbangan di langit, sepanjang daerah dengan radius 600 km dari gunung tersebut terlihat gelap gulita selama dua hari. Maklum, sinar matahari tak mampu menembus tebalnya abu-abu tadi.

Daerah paling menderita tentu saja yang berdekatan dengan lokasi Gunung Tambora. Menurut ahli botani Swis, Heinrich Zollinger, dalam seketika letusan ini menewaskan sekitar 10.000 orang.

Setelah itu, jumlah kematian karena kelaparan di Sumbawa mencapai 38.000 orang dan di Lombok 10.000 orang. Sumber lain menyebutkan, letusan itu telah menyusutkan populasi penduduk Sumbawa hingga tersisa hanya 85.000 orang.

Jumlah Korban Meluas

 

Bukan hanya itu. Jumlah korban tewas juga meluas hingga ke Pulau Bali, yakni mencapai 10.000 orang. Dampak berikutnya, sebanyak 49.000 orang tewas karena penyakit dan kelaparan.

Mengapa terjadi bencana kelaparan yang berkepanjangan? Ada beberapa alasan. Pertama, semua tumbuhan di Pulau Sumbawa ketika itu hancur total akibat tertutup abu tebal dan dilalap api.

Kedua, selama dua minggu awan tebal masih menyelimuti daerah-daerah di sekitar Gunung Tambora, termasuk Bali. Dampaknya, banyak tanaman budidaya hancur dan gagal panen.

Ketiga, partikel-partikel abu itu dalam jangka waktu lama masih berada di atmofer dengan ketinggian 10 – 30 km. Akibatnya, siklus iklim menjadi tak menentu dan petani pun tidak bisa memanen tanaman budidayanya.

Kekacauan iklim juga melanda kawasan Eropa, Amerika Serikat, dan Kanada. Setahun setelah letusan itu, pada 1816, kawasan tersebut mengalami tahun tanpa musim panas. Cuaca di kawasan tersebut berubah total. Maklum, partikel abu tadi masih membungkus atmosfer bumi sehingga menghalangi sinar matahari menerobos ke permukaan tanah.

Paceklik pun melanda Kanada, AS, Inggris, dan lain-lain. Udara beku yang terjadi di negara-negara tersebut menghapuskan impian para petani. Penduduk pun kekurangan bahan makanan.

Dampak letusan Gunung Tambora, Perubahan iklim drastis di Amerika Serikat (Maurice Morley | Saratogian.com)


Dampak terparah dialami Irlandia. Di sana curah hujan dingin terjadi hampir sepanjang musim panas. Sekitar 65.000 orang mati kelaparan dan terkena wabah tipus. Wabah ini lalu menyebar ke Eropa dan menewaskan 200.000 orang.

Letusan Gunung Tambora memang tragis. Letusan itu melenyapkan ratusan ribu manusia, baik mereka yang terkena dampak langsung maupun tak langsung. Kisah memilukan ini sesuai dengan nama Tambora yang berasal dari dua kata; ta dan mbora yang berarti ajakan menghilang.

Menurut mitos yang berkembang, masyarakat di sekitar gunung percaya, kabarnya ada sekitar 4.500 pendaki, pemburu, dan penjelajah yang hilang. Mereka itu tak pernah ditemukan di Gunung Tambora yang kini diselimuti hutan dengan aneka bunga anggrek yang sangat mempesona.

NAPOLEON, RAFFLES, dan TAMBORA


Napoleon Bonaparte


Letusan hebat Gunung Tambora pada April 1815 bukan saja melumat dan meluluhlantakkan tiga kerajaan kecil di Pulau Sumbawa. Lebih dari itu, nun jauh di daratan Eropa, tepatnya di Belgia, pasukan tentara di bawah komando penguasa Prancis, Jenderal Napoleon Bonaparte harus bertekuk lutut di tangan Inggris dan Prussia.

Ya, tiga hari setelah Tambora meletus dahsyat, tepatnya pada 18 Juni 1815, pasukan Napolean terjebak musuh. Pasalnya, di sepanjang hari itu cuaca memburuk. Hujan terus mengguyur kawasan tersebut. Padahal, tentara Prancis itu sedang menuju laga pertempuran.

Akibat cuaca buruk, roda kereta penghela meriam terjebak lumpur. Semua kendaraan tak bisa melaju dengan mulus. Tanahnya licin, berselimutkan salju. Maklum, abu tebal dari letusan Gunung Tambora masih bertebaran di atmosfer sehingga menghalangi sinar matahari yang jatuh ke bumi.

Perang Waterloo itu menjadi kisah tragis bagi Napoleon. Kehebatan Napoleon dalam menundukkan musuh-musuhnya berakhir sudah. Ia pun menyerah kalah. Jenderal itu lalu dibuang ke Pulau Saint Helena, sebuah pulau kecil di selatan Samudra Atlantik. Di pulau terpencil itulah ia menghabiskan waktunya hingga meninggal dunia pada 1821 akibat serangan kanker.

Kenneth Spink, seorang pakar geologi berteori, bahwa cuaca buruk akibat letusan Gunung Tambora menjadi salah satu pemicu kekalahan Napoleon. Pada pertemuan ilmiah tentang Applied Geosciences di Warwick, Inggris (1996), Spink mengatakan bahwa letusan Gunung Tambora telah berdampak besar terhadap tatanan iklim dunia kala itu, termasuk cuaca buruk di Waterloo pada Juni 1815.

Di Yogyakarta, letusan Tambora mengagetkan Thomas Stamford Raffles. Gubernur Jenderal Britania Raya di Jawa yang berkuasa pada tahun 1811-1816 itu tadinya mengira ledakan itu berasal dari suara tembakan meriam musuh. Wajar saja demikian karena ketika itu teknologi komunikasi (telegram) memang belum tercipta sehingga letusan itu tak bisa disampaikan ke berbagai penjuru daerah dalam waktu yang relatif cepat.

Takut diserang musuh, Raffles pun lalu mengirim tentara ke pos-pos jaga di sepanjang pesisir untuk siap siaga. Perahu-perahu pun disiagakan. Apa boleh buat, dugaan Raffles keliru. Tak ada serangan musuh.

Bagaimana letusan Gunung Tambora jika dibandingkan dengan letusan gunung berapi lainnya?
Tahun 1816 dijuluki ‘The Year without Summer’, tak ada musim panas di tahun tersebut, juga dikenal sebagai Tahun Kemiskinan, membeku hingga mati.

Nah, sekarang kita tahu betapa supernya letusan Gunung Tambora. Jika dibandingkan dengan letusan Gunung Eyjafjallajokull di Islandia pada Sabtu 24 April 2010, letusan Gunung Eyjafjallajokull tidak ada apa-apanya dibandingkan letusan Gunung Tambora.

Letusan Gunung Eyjafjallajokull di Islandia menyemburkan abu vulkanik yang memusingkan dan mengacaukan lalu lintas udara Eropa. Ribuan penumpang tertahan di bandara, perekonomian terganggu, barang-barang komoditas pertanian membusuk karena tak bisa dikirim. Sedangkan letusan Gunung Tambora, abu vulkaniknya, selain mematikan, mengubah cuaca dunia, bahkan mengubah sejarah.

Badan Geologi Amerika Serikat atau US Geological Survey bahkan menobatkan letusan Tambora sebagai “yang terkuat sepanjang sejarah“. Letusan Tambora bahkan lebih dahsyat dari Krakatau. Untuk mengetahui dahsyatnya letusan gunung berapi, maka muncullah Volcanic Explosivity Index (VEI), indeks letusan gunung yang mirip skala Richter untuk mengukur kekuatan gempa.

Perhitungan VEI ada pada skala 1 hingga 8, setiap satu angka adalah 10 lebih besar dari sebelumnya. Tambora ada di level tujuh, Krakatau enam. Ini berarti Tambora lebih kuat 10 kali lebih besar dari letusan Krakatau.

Bagaimana letusan Gunung Eyjafjallajokull di Islandia? Level VEI-nya hanya dua atau tiga. Atau 10.000 kali lebih lemah dari Tambora.

Letusan Eyjafjallajökull ‘saja’ bisa mempengaruhi atmosfer dan membuat dunia penerbangan kalang kabut.

Tak terbayang jika Tambora meletus di era ini. Seperti meriam raksasa, tambora menyemburkan abu, debu, dan setidaknya 400 juta ton gas sulfur ke udara, hingga 27 mil tegak lurus ke strastofer, jauh di atas awan cuaca.

Referensi:
Jakarta45, Wikipedia, logku

Baca Selengkapnya...

Meninggal Ala Final Destination

Meninggal Ala Final Destination


Masih ingatkah anda tentang kecelakaan pesawat Air France yang jatuh di Samudra Atlantik bulan Juni tahun 2009 yang lalu? Pesawat ini menghilang dari pantauan radar 1000 KM Timur Laut pulau Fernando de Noronha, Brazil.


Kecelakaan tersebuat adalah kecelakaan paling parah yang pernah dialami Air France. Harusnya ada genap 300 orang yang meninggal, namun 2 orang lagi, terselamatkan secara tak sengaja. Pernah lihat film Final Destination, dimana ada seseorang yang terhindar dari kematian namun kematian tersebut terus mengejar-ngejar seseorang tersebut?



Tanpa di sadari, kejadian mengerikan itu memang benar-benar terjadi di kehidupan nyata kita. Seorang perempuan yang terlambat ke bandara karena suatu hal, harusnya ditakdirkan meninggal dan menggenapi para korban meninggal menjadi genap 300 pada kecelakaan pesawat Air France.



Dia adalah Johanna Gonthaler, warga negara Italia yang sedang berlibur bersama suaminya di Brazil telah memesan tiket untuk penerbangan 447 ke paris. Pasangan tersebut datang terlambat di bandara Rio de Janeiro pada 3¹Mei 2009 yang lalu. Empat jam setelah penerbangan ke paris, 228 orang penumpang dinyatakan tewas setelah pesawat itu jatuh ke samudra Atlantik.



Pasangan itu kemudian mengambil penerbangan lain ke Eropa pada hari berikutnya dan sedang dalam perjalanan ke rumah mereka di Provinsi Bolzano Bozen, Italia.


Disinilah Johanna Gantheler bertemu dengan kematianya. Sehari setelah tragedi Air France 447. Mobilnya berbelok ke jalur yang berlawanan di sebuah jalan di Kufstein, Austria, dan mengarah ke sebuah truk yang mengarah padanya.



Ini adalah murni kecelakaan dan tidak ada unsur sabotase. Tapi kemiripan dengan cerita film Final Destination ini cukup mengerikan. Mungkinkah memang Film Final Destination bisa terjadi di dunia nyata ?

Baca Selengkapnya...

Fakta Unik Tentang Tertawa

Fakta Unik Tentang Tertawa






1. Anak-anak tertawa lebih banyak daripada orang dewasa. Anak-anak tertawa 400 kali dalam sehari sedangkan orang dewasa hanya sekitar 15 kali.


2. Lelucon membantu anak mengenal berbagai hal seperti hubungan sebab-akibat, perbendaharaan kata yang baru, etika sosial , dan lain-lain.


3. Anak yang memiliki selera humor yang baik memiliki kemampuan beradaptasi yang baik dengan teman-teman sebayanya.


4. Wanita tertawa 126% lebih banyak dari laki-laki


5. Lelaki lebih mudah menjadi bahan tertawaan daripada perempuan (lebih banyak anak laki-laki menjadi bahan olok-olokan di sekolah daripada anak perempuan).


6. Contagious Laughter : Kita lebih senang tertawa saat ada orang lain tertawa. Saat sendirian menonton komedi situasi di TV, kita turut tertawa ketika penonton di televisi tertawa. Hal ini disebabkan tawa adalah suatu bahasa yang universal, ekspresi emosi yang sulit untuk dipalsukan atau ditutup-tutupi.


7. Tertawa mengaktifkan berbagai bagian di otak. Bagian otak yang bereaksi terhadap lelucon adalah medial ventral pefrontal cortex, dimana bagian ini turut berperan dalam perkembangan kognitif, kepribadian dan emosi.


8. Semakin besar jumlah anggota kelompok dalam suatu situasi, semakin mudah untuk dibuat tertawa. Karenanya lelucon merupakan ice breaker yang paling efektif.


9. Tertawa sama seperti berolahraga. Ketika anda tertawa, otot-otot wajah anda akan meregang, meningkatkan denyut nadi anda seperti sedang berolahraga dan juga memperlancar distribusi oksigen ke seluruh tubuh.


10. Tertawa baik untuk kesehatan mental. Tertawa dapat melepaskan hormon endorfin yang akan membuat anda merasa baik. Endorfin memberikan rasa damai dan mengurangi kecemasan.


Setelah mengerti fakta dan manfaatnya, maka tertawalah!



Baca Selengkapnya...

Fenomena Alam atau Hasil Keserakahan Manusia

Fenomena Alam atau Hasil Keserakahan Manusia


Kali ini kita akan bertamasya ke kebun binatang untuk melihat – lihat kucing – kucing yang ukurannya besar – besar. Kamu pasti pernah lihat harimau ‘kan? Itu dia yang ada di kandang nomor satu. Lalu yang disebelahnya, di kandang nomor dua, itu yang kamu kenal sebagai singa. Kamu bisa mengenalinya dari gaya rambut di kepalanya. Kandang nomor tiga? Oh ya, yang ini pasti kamu baru lihat ‘kan? Pernah terbayang apa yang akan lahir saat harimau dan singa kawin? Kamu sedang melihat hasilnya: Liger.


Liger adalah hasil perkawinan antara singa jantan dan harimau betina. Secara umum, hasilnya adalah seekor singa dengan belang khas harimau berukuran gigantis. Saat saya bilang ‘gigantis’, saya benar – benar bicara tentang seekor kucing raksasa yang lebih besar dari manusia! Seekor Liger betina panjangnya rata – rata mencapai 3,05 m dan beratnya sekitar 320 kg.




Bentuk serta ukuran Liger yang tidak wajar ini diakibatkan oleh adanya Imprinted Genes, yaitu gen – gen yang tidak terdapat di gen induk. Gen ini biasanya timbul akibat proses hibrida yang tidak lazim (ya contohnya perkawinan singa dan harimau) dan sangat mempengaruhi pertumbuhan hasil hibrida yang lahir. Hormon juga mempengaruhi keadaan ini. Penelitian terhadap keadaan hormone Liger menunjukkan bahwa Liger memiliki hormone yang menjadikan kondisi pertumbuhannya berlangsung terus – menerus. Liger jantan dipastikan steril (mandul), sehingga ia terus berada dalam kondisi pertumbuhan pra-puber, yang tentu saja membuat pertumbuhan badannya terus berlangsung. Liger betina, walaupun fertile (tidak mandul), tetap memiliki ukuran yang luar biasa.



Perkawinan ini merupakan sesuatu yang sifatnya melawan hukum alam. Di alam liar, perkawinan ini mustahil terjadi. Sama mustahilnya seperti mengharapan perkawinan gorilla dan manusia. Kecuali ada kehendak dari kekuatan besar di luar sana, semacam mukjizat. Perkawinan ini terjadi akibat ‘kecelakaan’ (married by accident hahah) di kebun binatang, saat harimau dan singa berada – entah bagaimana – ada di satu kandang. Oleh karena itu, ini pentingnya menjaga hubungan dengan yang bukan muhrim hihi, supaya tidak ada ‘kecelakaan’. Dalam kasus lain, perkawinan ini justru disengaja agar mendapatkan peranakan yang luar biasa ini. Kesengajaan ini biasanya dilakukan kaum kolektor atau sirkus.


Seperti segala sesuatu yang melawan hukum alam, perkawinan ini pun menjadi petaka bagi peranakan yang lahir. Petaka pertama adalah kemandulan yang dialami oleh Liger jantan. Walaupun ia tetap memiliki hormone testoteron yang normal serta beberapa kali didapati sedang bercinta dengan Liger betina, tetapi tetap saja ia tidak akan dapat memproduksi keturunan. Petaka kedua, biasanya binatang semacam ini memiliki cacat tubuh, kesehatan yang buruk, serta usia yang pendek. Umur Liger rata – rata hanya 20 tahun. Liger tertua yang pernah hidup mencapai 24 tahun. Oh ya, satu lagi, karena sejak dalam wujud janin pertumbuhan Liger sudah abnormal, proses melahirkan dapat mengakibatkan kematian sang induk. Ironis sekali bukan?



Berdasarkan Association of Zoos and Aquariums, kebun binatang yang terakreditasi tidak melakukan hibrida antar spesies yang berlainan. Pemisahan antar spesies pun menjadi prosedur standar kebun binatang. Sehingga, seharusnya, tidak terjadi peranakan Liger dengan sengaja di kebun binatang yang baik. Walau demikian, beberapa kasus kecelakaan menyebabkan kelahiran Liger.


Saya jadi tidak habis pikir, bagaimana mungkin ada orang – orang yang tega dengan sengaja melakukan hibrida ini dengan seenaknya demi menghasilkan uang. Kenyataannya, tempat – tempat seperti Jungle Island di Miami atau sirkus – sirkus yang menggunakan binatang sebagai tokoh utamanya, melakukan kegiatan keji ini. Belum lagi para kolektor freak yang senang memelihara binatang buas di halaman belakang rumahnya. Mengapa keji? Sebaiknya kamu ingat lagi petaka – petaka yang binatang ini harus derita saat terlahir di dunia.





Banyak lembaga yang menentang hal ini, salah satunya yaitu Big Cat Rescue (http://www.bigcatrescue.org/). Disana terdapat informasi yang cukup serta link – link yang edukatif. Jangan biarkan orang – orang bertindak sesuka hati dan menindas binatang! Setiap mahkluk hidup punya hak untuk hidup. Manusia bukan mahkluk yang ‘maha’ sehingga bisa seenaknya di atas muka bumi.



Credit: sisaruangdiri

Baca Selengkapnya...

Turnamen Unik Poker Strip, Kalah Buka Baju

Turnamen Unik Poker Strip, Kalah Buka Baju

Turnamen poker strip pertama di jerman dilaksanakan pada 12 Mei 2010, di Salon Blauer Dresden Park Hotel. Dengan diikuti 40 kontestan, 33 pria dan 7 wanita, para kontestan mencoba untuk menjaga pakaian mereka, untuk memenangkan sebuah kesempatan perjalanan ke Las Vegas. Namun malang bagi mereka yang kalah dalam pertandingan, para kontestan diwajibkan melepaskan pakaiannya satu persatu. Ini memang unik atau mungkin terlalu gila, berikut beberapa foto-foto pertandingan poker unik tersebut:





 

 

 

 

 

 

 
Baca Selengkapnya...

Suku dengan Tradisi Menyumbat Hidung

Suku dengan Tradisi Menyumbat Hidung


Mungkin terdengar seram jika dikatakan, bahwa ada orang yang menutup/menyumbat lubang hidungnya sendiri. Namun, ini ialah hal yang nyata dan benar terjadi, salah satu suku di Indian, telah melakukannya sesuai dengan ketentuan tradisi yang ada.


Salah satu dari sekian banyak suku di Indian adalah kelompok Apatani. Terletak pada dataran tinggi Apatani Indian, Apatani atau Tani, ialah kelompok suku yang memiliki sekitar 60 ribu anggota. Sering dipuji, karena pertanian mereka sangat efisien, dilakukan tanpa binatang atau mesin.



Mereka tidak memiliki catatan tertulis tentang sejarahnya, dan tradisi yang diwariskan secara lisan, dari generasi ke generasi. Yang unik dari suku Apatani ini, yaitu tradisi untuk menutup/menyumbat lubang hidung bagi para wanitanya, dan ini sangat terkenal dan sudah berlaku sejak jaman dahulu kala.



Tradisi yang cepat memudar di dalam kabut waktu, menyumbat hidung tradisional Apatani ini, dipakai oleh sebagian besar wanita tua pada suku tersebut. Ada sekali waktu, ketika setiap wanita harus memakai aksesoris yang aneh lainnya, tapi sejak pertengahan abad ke-20, kebiasaan itu pun perlahan mati.




Menurut Apatani, steker (penutup/penyumbat) hidung itu terlahir, sebagai cara untuk melindungi wanita-wanita suku itu. Rupanya, perempuan Apatani selalu dianggap paling indah di antara suku-suku Arunachal, desa mereka terus-menerus diserbu oleh suku-suku tetangga, dan para wanita itu pun lantas diculik.




Untuk membuat diri mereka tidak menarik bagi suku-suku lainnya, maka wanita Apatani mulai mengenakan hidung yang disumbat yang mengerikan ini, dan mentato wajah mereka dengan garis horizontal, dari dahi hingga ke ujung hidung, serta lima garis di dagu mereka.



Namun, karena perkembangan jaman, dan semua sudah serba modern, para wanita Apatani yang lahir sejak tahun 1970, sudah tidak mau lagi meneruskan tradisi mengerikan seperti itu lagi.

Baca Selengkapnya...

Asal Usul Font Times New Roman

Asal Usul Font Times New Roman

Menyebut Times New Roman, tentu banyak orang yang tahu. Jenis huruf ini digunakan sebagai standar huruf dalam dunia pengetikan. Keberadaannya dikenal luas oleh orang dari berbagai kalangan profesi. Namun, seberapa banyak di antara kita yang mengetahui sejarah penciptaan huruf jenis Times New Roman ini?



 

Huruf ini dirancang oleh seorang berkebangsaan Inggris bernama Stanley Morrison. Ia lahir pada tanggal 6 Mei 1889 di Wanstead, Inggris. Stanley tumbuh sebagai figur yang tidak memiliki pengetahuan tentang percetakan, namun di kemudian hari ia menempati banyak posisi penting di dunia tersebut. Pengetahuannya yang banyak dalam hal tipografi didapatkan sejak menjadi anggota percetakan The Pelican Press.

Kecintaannya pada Tuhan membuatnya banyak membaca buku-buku religius, bahkan karya tipografinya yang pertama juga ditujukan untuk gereja. Setelah keluar dari The Pelican Press, ia bekerja untuk Cloister Press di Manchester. Banyak desain-desain terbaiknya dihasilkan saat ia bekerja di perusahaan ini. Lagi-lagi, karyanya banyak mencerminkan latar belakang gereja katolik, hal ini terlihat pada ilustrasi dan berbagai macam dekorasi yang ia gunakan. Karena ia sangat membenci perang, gerakan antiperangnya membuat ia sempat dipenjara selama empat tahun (1914-1918).

Berawal dari Surat Kabar “Times”

Selama kurang lebih 30 tahun (1929-1960) Stanley Morrison menjadi konsultan huruf untuk koran The Times di London, Inggris. Sebagai konsultan huruf, pada tahun 1931 ia mengatakan pada Times, ”The Times merupakan koran yang telah memiliki pelanggannya sendiri, kita memerlukan sebuah huruf yang tidak sama dengan barang dagangan pada umumnya, huruf itu harus baik pada dasarnya, namun juga mencerminkan kekuatan dari garis, konsistensi, dan ekonomis bagi The Times”.

Karena kata-katanya itulah, 3 Oktober 1932 menjadi hari pemasaran jenis huruf “Times” ke khalayak ramai, karena pada hari itu untuk pertama kalinya koran The Times dicetak dengan menggunakan jenis huruf yang dinamai seperti koran itu sendiri. Stanley Morisson bukan satu-satunya orang yang berada di balik layar kesuksesan huruf tersebut. Ia juga dibantu temannya bernama Victor Lardent sebagai orang yang menggambar rancangan huruf ini.



 

Huruf bernama Times ini dengan cepat menjadi sangat populer pada masa itu, banyak digunakan di koran, majalah, maupun buku laporan tahunan perusahaan. Huruf ini didaftarkan lisensinya ke The Monotype Corporation di Inggris, namun juga didaftarkan ke perusahaan lisensi Linotype di Amerika, karena koran The Times banyak mendaftarkan lisensi dari produk-produknya ke Linotype. Akhirnya, pada tahun 1945, The American Linotype Company mendaftarkan nama dagang ”Times Roman” secara terpisah, bukan sebagai bagian dari The Times ataupun Monotype. Di sinilah terjadi perbedaan nama untuk penggunaan huruf ini dalam komputer. Linotype dan perusahaan-perusahaan di bawah lisensinya seperti Adobe dan Apple Macintosh menggunakan nama ”Times Roman”, sedangkan Monotype dengan perusahaan-perusahaan di bawah lisensinya seperti Microsoft menggunakan nama “Times New Roman”.

Pada era ’80-an, Monotype mendesain ulang Times New Roman dan mengklaim bahwa huruf yang di desain ulang ini lebih baik daripada Times Roman yang dimiliki Linotype. Karena tidak mau kalah, pada periode waktu yang berdekatan, Adobe-Linotype juga meluncurkan seri baru dari huruf Times, yang tentu saja mereka mengklaim huruf yang baru juga lebih baik dibanding huruf milik Monotype. Pada kenyataannya, sebagian atau mungkin seluruh pengguna huruf ini tak akan menyadari atau bahkan tak akan mempermasalah kan perbedaan di antara keduanya walaupun huruf-huruf tersebut dicetak sangat jelas dengan ukuran 10 pt dalam resolusi tinggi 300 dpi.

Lepas dari berbagai pertentangan di atas, terbukti bahwa Stanley Morrison telah berhasil menciptakan huruf yang baik dengan ciri khasnya tersendiri sehingga jenis huruf ini terus dikenang dan digunakan oleh banyak kalangan hingga saat ini. Ia meninggal pada 11 Oktober 1967 di London, Inggris.

Credit: Dyx

Baca Selengkapnya...

Kisah Unik Antara Anak dan Orang Tua

Kisah Unik Antara Anak dan Orang Tua

Hubungan ayah dan anak bisa jadi cerita yang menarik. Kadang-kadang ada ayah yang merawat seorang anak yang ternyata belakangan baru diketahuinya bukanlah anak kandungnya atau ada keluarga yang melahirkan anak kembar yang salah satunya ternyata bukan anak kandungnya. Ada yang memperebutkan hak asuh anak bahkan adapula yang berjuang untuk menghindar dari kewajiban mengasuh anak. Malah ada suami yang hamil karena istrinya tidak subur. Aneh-aneh, begini ceritanya:

1.Suami (Bukan Istri) yang Hamil Sampai Dua Kali



 

Thomas Beatie, mantan ratu kecantikan Hawaii, dilahirkan sebagai wanita tetapi akhirnya memutuskan berganti kelamin melalui operasi, dan selanjutnya menikahi rekan kerjanya, seorang perempuan tentunya, Nancy. Sebagai bagian dari proses perubahan wujudnya, Beatie yang dulu bernama Tracy LaGondino, menggunakan hormon-hormon pria, seperti penumbuh kumis dan jenggot, dan merubah penampilannya layaknya seorang laki-laki maskulin. Setelah pernikahannya dengan Nancy tidak kunjung mendatangkan buah hati, karena Nancy ternyata infertile, Beatie memutuskan menggunakan rahim dan ovariumnya untuk melahirkan anaknya sendiri. Saat Beatie mengumumkan kehamilannya, dari sperma donor yang tidak disebutkan asalnya, kontoversi berkembang. Masalahnya Beatie sejatinya adalah seorang perempuan, tetapi negara bagian Oregon mengenalinya sebagai laki-laki dan pernikahannya dengan Nancy adalah resmi dan memperoleh segala hak dan privasinya sebagai pasangan suami-istri seperti lainnya.

2.Saudara Kembar yang Bingung Menentukan Siapa Ayah dari Anak yang Dilahirkan oleh Wanita yang Sama-sama Pernah Ditiduri



 

Sepasang saudara kembar, Raymon dan Richard Miller, mereka adalah ayah dan paman bagi seorang anak perempuan berusia 3 tahun. Sepertinya tidak ada yang aneh, cuma masalahnya mereka tak pernah tahu siapa yang ayah siapa yang paman. Raymon Richard telah menjalani proses persidangan selama 4 tahun untuk hak keturunan atas anak itu dimana pasangan kembar identik asal Missouri ini mengaku secara tidak sengaja telah berhubungan sex dengan wanita yang sama, Holly Marie Adams, ibu dari anak itu.

Menurut Holly, dia tidak sengaja berhubungan sex dengan keduanya pada hari yang sama. Saat Holly ditanya siapa yang menghamilinya, dia menunjuk Raymon, tapi dia meminta untuk dilakukan paternity test , dan bersama saudaranya Richard membawa hasilnya ke pengadilan. Tapi test itu tidak membantu karena hasilnya menunjukkan keduanya 99,9 persen bisa saja merupakan ayah dari sang bayi – dan keduanya ternyata tidak mau menanggung biaya hidup sang anak.

3.Pria yang Mempunyai Anak dari Sampel Spermanya yang Berasal dari 22 Tahun Yang Lalu



 

Pada bulan Juni 2006, Chris Biblis, mantan pasien leukimia yang sampel spermanya dibekukan saat masih remaja, menjadi ayah atas seorang bayi setelah para dokter sukses mencairkan sampelnya setelah 22 tahun. Chris masih berusia 16 tahun saat dokter memintanya melakukan radiotherapy yang mungkin akan menyebabkan dirinya infertile. Dokter merekomendasikan untuk mengambil sampel spermanya untuk penggunaan di masa depan sebelum Chris memulai terapinya. Saat ini, di usianya yang ke-38, Chris merayakan kelahiran bayi perempuannya, Stella, dari rahim istrinya. Di rahim istrinya inilah ditanam benih bayi hasil sampel sperma Chris dari 22 tahun yang lalu yang diinjeksikan ke dalam sel telur istrinya.
Penyimpanan sprema selama 22 tahun sebelum kemudian digunakan ini tercatat merupakan rekor dunia.

4.Presiden yang Mengaku Sebagai Ayah dari Seorang Anak Hasil Hubungan Gelap



 

Bulan April 2009, presiden Paraguay dan mantan uskup, Fernando Lugo, mengaku dia adalah ayah dari seorang anak hasil hubungannya dengan seorang wanita saat dia masih menjadi seorang uskup Katolik. Lugo, 57, mengumumkan statusnya sebagai uskup tahun 2006 saat mencalonkan jadi presiden tatapi Juli 2008 Pope Benedict XVI mengijinkannya untuk resign. Presiden mengaku memiliki hubungan khusus dengan Viviana Carrillo, 26, yang dimulai saat dia masih berusia 16 tahun, dan puteranya Gullermo Armindo, 2, lahir saat Lugo masih menjabat sebagai uskup. Lugo akhirnya mengakui ini semua 5 hari setelah Carrillo dan pengacaranya mengajukan gugatan ke penngadilan setempat.

5.Bayi Jutaan Dollar Anna Nicole dan Empat Pria yang Mengaku sebagai Ayahnya



 

Setidaknya ada 4 laki-laki yang mengklaim sebagai ayah kandung dari bayi Anna Nicole Smith, yang mewarisi harta jutaan dollar. Mereka adalah Howard K. Stern (pengacara Anna, sahabat dan kekasih terakhirnya), Larry Birkhead (fotografer selebritis yang mempunyai hubungan erat dengan Anna selama 2 tahun) dan Zsa Zsa Gabor’s (mantan suami dan salah satu bodyguard Anna). Satu lagi laki-laki yang di masa lalu memiliki hubungan dengan Anna adalah Mark “Hollywood” Hatten yang saat ini sedang mendekam dalam penjara. Mark menyatakan bahwa dia adalah ayah dar1 anak Nicole karena Anna pernah memintanya melakukan “donasi sperma” untuk “Anna Nicole Smith sperm bank”, sesuatu yang mengada-ngada dan membuatnya menerima konsekuensi dipenjara.

Akhirnya, setelah melalui berbagai keributan dan test-test DNA, mantan kekasih Larry Birkhead terbukti sebagai ayah dari sang million dollar baby, meski rivalnya, Howard K. Stern, telah merawat anak berumur 7 bulan itu sejak ibunya yang seorang Playboy Playmate’s itu meninggal dengan tiba-tiba dan namanya tercantum dalam akte kelahiran bayi Anna.

6.Anak Kembar yang Berasal dari Orang Tua yang Berbeda



 

Wilma dan Willem Stuart adalah pasangan Belanda yang lama mengharapkan kehadiran bayi tapi gagal sebelum kemudian memutuskan mencoba IVF (pembuahan di luar rahim – bayi tabung). Hasilnya mereka harus mulai belajar bagaimana menjadi orangtua bagi anak kembar.

Tetapi saat anak kembarnya lahir, keanehan terjadi. Tidak seperti lazimnya anak kembar, Koen memiliki mata biru, rambut hitam, dan kulit pink, sedangkan Tuen memiliki mata gelap, rambut gelap, dan kulit cokelat. Sebuah test DNA menunjukkan Koen merupakan anak kandung Stuarts (berasal dari spermanya sendiri yang membuahi sel telur istrinya), tetapi Tuen ternyata bukan anak Stuart secara genetis. Meski laporan hasil investigasi tidak dipublikasikan, spekulasi muncul bahwa telah terjadi kesalahan fatal dimana pipet yang digunakan dalam proses pembuahan bayi tabung digunakan dua kali yang mengakibatkan sperma Stuart tercampur sperma orang lain.

Stuart ingat betul saat itu bersamanya ada juga pasangan kulit hitam di ruang tunggu IVF. Pihak rumah sakit kemudian menghubungi ayah biologis Tuen dan baru menyadari bahwa dia memiliki anak biologis yang dia sendiri tidak pernah mengetahuinya tetapi tidak mencoba melakukan klaim apapun, apalagi keluarga Stuart mencintai “anaknya” dan membiarkan mereka merawatnya.
Baca Selengkapnya...

Bentuk Pasir Setelah Diperbesar 110 Kali

Bentuk Pasir Setelah Diperbesar 110 Kali
Pasir adalah adalah sebuah kecil bagian dari sejarah bumi milyaran tahun yang lalu, bahkan ketika penciptaan bumi pertama kali, benda ini telah memenuhi bumi dan menjadi bagian awal mula munculnya kehidupan.

Pasir sendiri tercipta dari sisa-sisa ledakan gunung berapi, mengikis pegunungan, organisme mati, dan bahkan struktur buatan, pasir dapat mengungkap sejarah-baik biologi dan geologi-lingkungan lokal. Seorang ilmuwan Gary Greenberg meneliti pasir lebih dalam, ternyata pasir dapat mengungkapkan warna yg spektakuler dari segi bentuk maupun tekturnya.

Berikut ini bentuk-bentuk pasir dalam bentuk 3D oleh Greenberg dengan menggunakan Mikroskop Edge 3D (pembesaran 110 kali), kumpulan butiran pasir dari belahan dunia.









Baca Selengkapnya...